Dulu...
Di Asrama Polban...
Gedung A..
Menamakan dirinya Akhwat Tangguh Dormitory
(Dorminah 2008... ^_^)
Sahabat baru... teman seperjuangan...
Perjalanan pun dimulai..
Tahun 2008 kita bertemu... Asrama tercinta
tempat kita bernaung bersama. Rumah ke dua semasa menuntut ilmu di tanah orang.
Adat, budaya, bahasa, tabiat berbaur bersama. Kian harmonis dengan lika-liku
panggung kehidupan mahasiswa, yang membentuk suatu rasa dalam hati
masing-masing pelakonnya.
Ukhuwah pun terbina begitu hangat, sehangat
mentari di pagi hari.. senikmat minum skoteng di kala dingin malam hari.
Bersama, tak khawatir hujan, terik, duka
atau berbunga-bunga... bersama kalian lah wahai sobat, ku selalu bahagia.
Canda tawa kalian yang renyah, serenyah
kripik singkong super pedes, produk andalan anak asrama dulu... ^_^
SAHABAT...Ingatkah...?
Dari mulai perkenalan, penyesuaian,
pertemanan, sampai akhirnya berusaha sekuat tenaga agar SAHABAT tercinta tak
menitikkan air mata, tak memendam sendiri derita. Tak betah melihat wajah
murung sahabatnya, Tak rela melihat piring SAHABATnya kosong tak ada yang bisa
dimakan, ikhlas berbagi air seteguk untuk sama-sama melepas dahaga, siap jadi
‘obat’ bagi SAHABAT yang sedang terluka hatinya.
Ingatkah kenangan-kenangan kita dulu...?
Base camp... Fun games... Rihlah...
Tasyakur... Baksos... Foto bareng... Syuro...
Renang bareng... Mabit bareng ke DT...
Makan bubur mang jajang...
Sampai foto-foto narsis di komplek Polban...
obsesi eksis...dan berani ekstrim :p
(sampe naik-naik tower telkom segala... )
Setiap ada liburan, moment balik ke asrama adalah yang paling
ditunggu... masing-masing suku bawa oleh-oleh khas daerahnya.. (lumayan cukup
untuk stok cemilan seminggueun...)
Dan masih banyak lagi moment-moment tak
terlupakan bersama 2008 dan Asrama
Rasanya tak kan habis menceritakan kenengan
2008 semasa ngampus dan ngecamp di asrama Polban tercinta
Meski jumlahnya kian berkurang, tapi bagiku
sampai kapanpun kalian tetap personil ‘dorminah 2008’
SAUDARIKU ...
Tahukah..??
Aku sangat menyayangi kalian, ku
ingat-ingat nama lengkap kalian satu per satu, tak lupa panggilan sayang
masing-masing yang lucu...
Ku ceritakan semua pada ibuku di rumah,
bahwa di sini ku memiliki keluarga baru, keluarga kecil yang sangat berharga
dan aku bahagia bersama mereka.
Kini ku bilang pada ibu..
AKU RINDU SAHABAT-SAHABATKU, AKU RINDU
SAUDARI-SAUDARIKU
Cepat sekali rasanya waktu berlalu, dan
sudah lama rasanya aku menanggung rindu ... akankah kembali terulang masa-masa
itu, sepenggal episode indah bak cerita dongeng putri yang bahagia bersama
sahabat-sahabatnya
selama-lamanya...
Rindu teriring doa tulus untuk
saudari-saudariku dimanapun kalian berada, semoga goresan rinduku ini juga
mewakili rindu yang sama yang kalian rasakan...
-Luv
U All Coz Allah-
Rizki
Tidak ada komentar:
Posting Komentar